Top Ad unit 728 × 90

Akhlak Salaf saat Merasa Terganggu dengan Istri-Istri Mereka


Oleh Syekh Dr Ahmad Farid
Di antara keunggulan akhlak salaf adalah sabarnya mereka ketika terganggu oleh istri-istri mereka. Mereka sadar bahwa setiap perbedaan yang muncul dari istri-istri mereka adalah cerminan dari perilaku mereka terhadap Tuhannya. Ketika mereka menentang perintah Tuhannya, istri-istri mereka pun akan menentang perintahnya.

Salah seorang salaf berkata, “Ketika aku berbuat durhaka kepada Allah, aku dapati pengaruhnya pada perilaku hewanku dan istriku.”

Mereka terbiasa memenuhi hak-hak istri mereka, dan mereka tidak akan berbuat zalim ketika istri-istri mereka bertentangan dengan mereka.

Ali bin Abi Thalib Radhiyallahuanhu berkata:

“Yang menyenangkan manusia itu ada lima; istri yang menurut, anak yang senantiasa patuh, saudara yang bertakwa, tetangga yang saleh, dan rezeki dari Rabbnya.”

Rasulullah ﷺ bersabda:

أَكْمَلُ الْمُؤْمِنِينَ إِيمَانًا أَحْسَنُهُمْ خُلُقًا ، وَخِيَارُكُمْ خِيَارُكُمْ لِنِسَائِهِمْ خُلُقًا

“Orang mukmin yang paling sempurna imannya adalah yang paling baik akhlaknya. Sebaik-baik kalian adalah yang paling baik terhadap para istrinya,(HR Tirmizi. Tirmizi: Hasan Sahih).

Ahmad bin Harb Rahimahullah berkata:

“Apabila enam sifat ini terkumpul pada seorang wanita, maka kebaikannya telah sempurna: 1. Dia senantiasa menjaga salat lima waktu; 2. Dia senantiasa menurut kepada suaminya; 3. Dia senantiasa mencari keridhaan Allah; 4. Dia senantiasa menjaga lisannya dari gibah dan gosip; 5. Dia senantiasa bersikap zuhud terhadap harta dunia; 6. Dia senantiasa bersabar ketika terjadi musibah.”

Perilaku para salaf terhadap istri-istri mereka meliputi sabarnya mereka dalam meningkatkan kualitas istri-istri mereka dalam hal amal, sebagaimana perintah Allah Subhanahu Wa Ta’ala:

وَأۡمُرۡ أَهۡلَكَ بِٱلصَّلَوٰةِ وَٱصۡطَبِرۡ عَلَيۡهَاۖ ... ١٣٢ 

“Dan perintahkanlah kepada keluargamu mendirikan shalat dan bersabarlah kamu dalam mengerjakannya,” (QS Thaha: 132). 

Mereka mengamalkan nasihat Nabi ﷺ kepada umatnya:

فَاتَّقُوا اللَّهَ فِي النِّسَاءِ فَإِنَّكُمْ أَخَذْتُمُوهُنَّ بِأَمَانِ اللَّهِ وَاسْتَحْلَلْتُمْ فُرُوجَهُنَّ بِكَلِمَةِ اللَّهِ

“Bertakwalah kalian kepada Allah dalam perkara istri-istri kalian. Karena, kalian mengambil mereka dengan amanah Allah. Dan kalian menghalalkan kemaluan mereka dengan kalimat Allah,” (HR Muslim: 1218)

Sumber:
Farid, Ahmad. From the Characteristics of the Salaf. P. 33-34

Akhlak Salaf saat Merasa Terganggu dengan Istri-Istri Mereka Reviewed by AdminDD on 5:33 PM Rating: 5

No comments:

All Rights Reserved by ALMUSLIMUNNEWS © 2014 - 2015
Powered By Blogger, Designed by Sweetheme

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.